Setelah frustasi dengan Flickr yang free karena dibatasi cuma bisa mengakses 200 foto terakhir yang saya upload, sedangkan saya sudah mengupload lebih dari 300 foto 🙁 akhirnya saya putuskan untuk beli account Flickr Pro. Harganya lumayan, $24 atau kurang sedikit dari Rp 250 ribu per tahun, jadi mulai sekarang harus nabung Rp 20 ribu per bulan buat perpanjang account pro ini tahun depan. Hebat juga ya strategi marketing dari Yahoo ini, bikin orang penasaran dan akhirnya rela keluar duit buat upgrade ke account pro.
Tapi setelah beli account pro ini, gak nyesel juga lho, karena sekarang saya bisa upload foto bebas sebebas-bebasnya! Tidak ada lagi batasan quota bandwidth dan space, semuanya unlimited! Semua foto yang ada di hard disk yang bergiga-giga bisa diupload, jadi gak takut lagi hard disk rusak dan kehilangan foto-foto berharga 😉 Cuma gak tau bisa berapa bulan nih nge-upload segitu gede dengan koneksi yang menyedihkan begini 🙁
Hmm.. yang suka mengganggu pikiran, si Yahoo itu pake server apa dan berapa besar hard disknya dia ya? Koq dia bisa kasih unlimited space gitu? Orang-orang dari seluruh dunia banyak lho yang beli account pro dan saya yakin banyak yang upload bergiga-giga seperti saya.. Sama seperti yang sering bikin penasaran, server apa dan berapa besar hard disk nya si rapidshare ya? Orang-orang dari seluruh dunia mengupload ke rapidshare beratus-ratus gigabyte tiap harinya.. bingung…